Cara menginstall Xampp untuk menjadi webserver

Selamat malam semua hari ini mungkin agak sedikit berbeda, pada kesempatan ini saya akan menjelaskan cara install xampp untuk menjadi sebuah webserver, sebenarnya untuk server seperti itu kita membutuhkan beberapa aplikasi lain seperti Apache, mysql, dan PHP, tetapi semua aplikasi itu bisa diakomodir dengan sebuah aplikasi lain yang bernama xampp, berikut langkah-langkahnya untuk meginstall xampp untuk menjadi webserver

Cara menginstall Xampp untuk menjadi webserver
   1.      Langkah pertama yang harus kita lakukan adalah mendowload xampp  DISINI, seperti gambar dibawah kita download xampp for windows, kita pilih yang support dengan php 7.1.1


   2.      Langkah selanjutnya setelah sudah di download adalah dengan mencari file yang sudah di download tadi pada folder download

   3.      Setelah ketemu dengan folder download langsung saja double klik pada xampp, setelah itu akan   muncul pop up dan kemudian klik yes, seperti gambar dibawah


   4.      Kemudian akan warning tentang user acces control, tapi di abaikan saja peringatan itu dan klik ok

   5.      Kemudian tempatkan instalan xampp ke dalam folder yang masih kosong

   6.      Setelah itu tinggal proses instalasi, tunggu sampai proses ini berakhir, mungkin akan sedikit memakan waktu

   7.      Setelah proses instalasi selesai akan muncul tampilan bahwa anda harus mengijinkan apa tidak webserver tersebut di publikasi, agar bisa jadi webserver otomatis kita harus klik yang allow acces

   8.  Setelah itu buka xampp control panel dan dan start apache server


   9.  Kemudian untuk mengecek apakah xampp sudah berjalan apa belum tinggal anda ketikkan localhost pada browser anda, dan apabila anda melihat tampilan dashboard seperti berikut berarti anda sudah berhasil menginstall xampp dan siap untuk digunakan sebagai webserver


Nah ini saja mungkin tutorial kali ini tentang instalasi xampp sampai bisa digunakan sebagai webserver, kalo ada pertanyaan bisa komen dibawah gan

sekian dan semoga bermanfaat


Share this

Related Posts

Previous
Next Post »